SMK3 (Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja) merupakan bagian dari sistem manajemen perusahaan secara keseluruhan dalam rangka pengendalian risiko yang berkaitan dengan kegiatan kerja guna terciptanya tempat kerja yang efisien, aman dan produktif. Sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja sangat penting untuk perusahaan. Hal tersebut ditinjau atau diidentifikasi dari potensi bahaya terjadi kecelakaan kerja.